Rabu, 05 Oktober 2025, Institut Nida El Adabi menerima kunjungan resmi dari tim Kopertais Wilayah II Jawa Barat dalam rangka kegiatan Visitasi (Monitoring dan Evaluasi). Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Bapak Dr. Saca Suhendi, M.Ag. dan Bapak Agung Prio Prabowo, S.E., yang mewakili Kopertais Wilayah II Jawa Barat.
Kegiatan vitasiasi ini bertujuan untuk melakukan pemantauan, penilaian, dan pembinaan terhadap pelaksanaan tridarma perguruan tinggi, meliputi aspek pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Selain itu, monev juga difokuskan pada evaluasi administrasi kelembagaan, tata kelola akademik, serta kesesuaian program studi dengan standar nasional pendidikan tinggi.
Dalam sambutannya, Rektor Institut Nida El Adabi menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kunjungan serta arahan yang diberikan oleh tim Kopertais. Beliau menegaskan bahwa kegiatan monitoring dan evaluasi ini menjadi momen penting bagi Institut Nida El Adabi untuk terus memperkuat tata kelola dan meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan Islam.
Sementara itu, Dr. Saca Suhendi, M.Ag. menekankan pentingnya menjaga komitmen terhadap mutu akademik serta pelaksanaan tridarma yang berkelanjutan. Ia juga mengingatkan agar setiap institusi di bawah koordinasi Kopertais senantiasa memperbarui data, laporan kegiatan, serta inovasi akademik yang mendukung peningkatan akreditasi dan reputasi kampus.
Kegiatan berlangsung dengan suasana penuh semangat dan terbuka. Tim Kopertais melakukan diskusi dan pemeriksaan dokumen bersama unsur pimpinan, dosen, serta staf administrasi Institut Nida El Adabi. Di akhir kegiatan, tim memberikan beberapa masukan konstruktif sebagai bahan perbaikan dan pengembangan institusi di masa mendatang.
Melalui kegiatan visitasi ini, Institut Nida El Adabi berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu, transparansi, dan akuntabilitas dalam penyelenggaraan pendidikan tinggi Islam, demi melahirkan generasi akademik yang unggul, berkarakter, dan berdaya saing.













